Selasa, 11 Oktober 2011

Sinopsis From Paris to Eternity (Lanjutan EIFFEL, TOLONG!


Setelah menyelesaikan "tugas" dari Andrew McGallaghan, Fay Regina Wiranata kembali ke Indonesia, kembali menjadi siswa SMA biasa. Tak secuil pun kisah serunya di Paris ia bocorkan kepada sahabat-sahabat dan orangtuanya.
Fay hampir yakin kehidupannya akan berjalan normal seperti biasa. Namun, ia mendapat kejutan lain yang mau tak mau menyeretnya kembali ke peristiwa di Paris: ia menjadi juara lomba mengarang berbahasa Prancis dengan hadiah kursus singkat selama satu minggu di Paris!
Yakin dirinya tidak pernah mengikuti lomba yang dimaksud, tambahan lagi berita itu disampaikan oleh Institute de Paris yang merupakan kedok penculiknya tahun lalu, Fay tahu ia tidak punya pilihan lain kecuali berangkat ke Paris memenuhi panggilan Andrew.
Hari-harinya ternyata berjalan lebih berat daripada yang ia sangka. Selain mendapatkan pengawasan dari rekan Andrew bernama Philippe Klaan yang sikapnya sangat tidak bersahabat, Fay juga harus menata kembali perasaannya kepada Kent, juga Reno.
Selesai melaksanakan tugas, hidup memberikan kejutan lain yang amat mengguncang Fay: pesawat yang ditumpangi kedua orangtuanya mengalami kecelakaan dan orangtuanya dikabarkan meninggal dunia. Fay harus membuat keputusan terberat dalam hidupnya: tetap di Jakarta dengan ketidakpastian akan masa depan, atau pergi ke Paris demi sebuah kepastian masa depan namun sekaligus membuatnya terpuruk sepanjang masa.

7 mengingat nama orang yg baru dikenal

1. Ulangi Namanya
Saat lawan bicara menyebut namanya, ada baiknya Anda ulangi kembali, misalnya, "Senang bertemu dengan Anda, hera", atau "Maaf, nama belakang Anda siapa?". Cara ini bisa membantu Anda mendaftarkan nama baru di memori otak dengan lebih baik.

2. Ajukan Pertanyaan Atau Komentar
Misalnya, mengaitkan namanya dengan kemiripan nama atau hal-hal yang sering Anda jumpai. Bisa artis, teman, anggota keluarga, atau komentar lainnya.

3. Mintalah Mengeja Namanya
Misalnya, "O... Hengky, 'ie' atau 'y'?"
4. Mengasosiasi Nama Dengan Gambar
Jika Anda bertemu dengan seorang CEO bernama Arthur, mungkin Anda bisa bayangkan dia sebagai King Arthur. Beberapa orang suka teknik ini, beberapa juga mengaku kebingungan. Gunakanlah jika memang benar-benar membantu.

5. Tanyakan Sejarah Namanya
Misalnya, "Oh, Lia Novita, ultahnya bulan November ya?"

6. Beritahu Apa Yang Anda Dengar Tentangnya
Misalnya, "Aku dengar Anda yang menyelenggarakan acara ini ya, Rudi?"

7. Menjaga Tingkat Energi
Kalau Anda tidak bisa konsentrasi dan benar-benar memperhatikannya, kemungkinan sulit mengingat namanya akan sangat besar.

Kamis, 06 Oktober 2011

SINOPSIS Eiffel, Tolong

Eiffel, Tolong!: Jangan Pernah Jalan Sendirian

Apa ya yang harus saya bilang mengenai novel karya Clio Freya ini selain luar biasa? Yak, novel teenlit ini sebenarnya udah lama saya beli. Sayangnya, saya ga sempat menyelesaikannya karena males. Kenapa males? Soalnya baru aja baca beberapa lembar, saya udah banyak mendapatkan istilah-istilah bisnis yang sama sekali saya ga ngerti. Jadi, saya pikir lanjutan ceritanya akan begitu membosankan. Tapi, entah kenapa beberapa hari yang lalu, saya akhirnya berniat untuk melanjutkan bacaan dan bahkan mengulangnya dari pertama.
Well, novel ini bercerita tentang seorang gadis bernama Fay yang pergi ke Paris, SENDIRIAN! Awalnya sih ga begitu, dia sebenarnya berencana untuk pergi dengan mamanya yang bekerja sebagai seorang konsultan. Kebetulan, mamanya ditugaskan untuk pergi ke Paris. Tapi, mendekati hari H, perjalanan ke Paris dibatalkan oleh pihak kantor mamanya dan dialihkan ke Brazil. Tapi, tiket Fay tidak bisa diubah atau dibatalkan. Terpaksa, Fay tetap pergi ke Paris sendirian, dan homestay di rumah Jacque dan Celine di Paris untuk mengikuti agenda mamanya yang menyarankan Fay untuk mengikuti kursus bahasa Perancis selama dua minggu.
Baru sehari di Paris, ia sudah diculik oleh beberapa pria berjas saat tengah berjalan-jalan di sekitar menara Eiffel. Ia kemudian dibawa di suatu tempat dan dipaksa melakukan suatu tugas oleh seorang pria bernama Andrew McGallaghan. Mau tidak mau, Fay mengikuti perintah Andrew untuk menyamar sebagai Seena, seorang gadis Malaysia yang merupakan keponakan musuh Andrew, Alfred Whitman, karena paras Fay begitu mirip dengan Seena. Fay kemudian dilatih oleh Andrew beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum ia benar-benar menjadi seperti Seena. Fay dipaksa berlari, push-up, diet, berdandan, dan mempelajari hal-hal detail tentang Seena. Yak, meski pun Andrew McGallaghan ini gantengnya menyerupai gabungan antara Pierce Brosnan dan Brad Pitt, dia adalah pria yang sangat kejam.Dia akan menghukum Fay jika ia sampai melakukan kesalahan. Ditendanglah, disambit pakai rotan, ditampar, dan diancam. Sadis! Bukan hanya itu, Fay juga jatuh cinta dengan keponakan Andrew, Kent.
Kalau bisa dibilang, novel ini sangat sempurna. Setiap detail yang dijelaskan di novel ini seperti mengajak kita masuk ke dalam ceritanya. Masuk bersama Fay, berjalan-jalan di Paris dan menikmati suasananya. Beda banget dari novel-novel teenlit yang selalu menceritakan kegalauan remaja ketika beranjak dewasa. Saya rasa sih, kalau novel ini dijadikan film, mungkin genrenya akan menjadi action, drama, dan romantic sekaligus. Tapi, novel ini agak ngegantung sih. Ada novel keduanya juga tapi belum sempat saya beli. Dan pesan moral dari novel ini adalah jangan pernah jalan-jalan sendirian, walau pun kamu ditawarkan keliling dunia sekali pun! Jangan pernah!
kapan-kapan kunjungi blos saya lagi ya?jangan bosen2 julytatitu.blogspot.com